About this course

Materi pembelajaran ini bertujuan untuk membantu peserta dalam mempelajari aktifitas rantai pasok global yang terbagi dalam lima sesi. Sesi pertama yaitu pengenalan konsep dan pengukuran rantai pasokan. Hal pertama berhubungan dengan pemahaman konsep dasar rantai pasok dan strategi untuk mencapai strategi fit dalam rantai pasok dengan memahami pendorong utama kinerja rantai pasok. Peserta mempelajari esensi pencapaian kesesuaian strategi pada rantai pasokan sebagai pendukung kesuksessan perusahaan. Materi selanjutnya yang akan dipelajari oleh perserta yaitu berkaitan dengan penentuan pengukuran-pengukuran untuk mengetahui kinerja rantai pasokan. Pada sesi kedua berkaitan dengan pengenalan desain pada rantai pasokan. Pemahaman yang perlu diketahui peserta untuk mencapai kinerja rantai pasok adalah bagaimana merancang jaringan distribusi dan aplikasi untuk ritel omni-channel serta merancang desain jaringan dalam rantai pasok. Peserta mempelajari bagaimana peran desain jaringan dalam rantai pasokan, dampak globalisasi, keputusan offshoring, dan memahami manajemen resiko pada jaringan rantai pasokan.

Memasuki sesi ketiga yaitu identifikasi peramalan dan perencanaan. Pada sesi ini peserta diharapkan mampu memahami peramalan permintaan, penjualan agregat dan perencanaan operasi dalam rantai pasokan. Selain itu peserta mempelajari bagaimana melakukan identifikasi prediksi dan bentuk tindakan ketika menghadapi variabilitas pada rantai pasokan. Berikutnya pada sesi keempat adalah identifikasi koordinasi dan desain jaringan transportasi. Peserta diharapkan mampu memahami bagaimana menciptakan koordinasi, penggunaan moda transportasi yang beragam, dan desain jaringan transportasi dalam kegiatan rantai pasokan. Pada sesi kelima berkaitan dengan implementasi. Penentuan keputusan pengadaan akan menjadi perhatian peserta untuk mencapai keberlanjutan dalam rantai pasokan. Setelah menyelesaikan materi pembelajaran ini, pesertadapat mengetahui area kunci dan keterkaitan peran strategis rantai pasokan pada lingkup bisnis.


What you will learn

Student mampu memahami konsep rantai pasokan, pencapaian strategi fit, dan pengukuran dalam rantai pasokan

Student memahami perancangan jaringan distribusi, ritel omni channel, dan desain jaringan rantai pasokan secara global

Student mampu melakukan identifikasi terkait dengan peramalan, perencanaan agregat penjualan, dan pelaksanaan dalam konteks rantai pasokan global

Student mampu melakukan identifikasi terkait upaya-upaya kordinasi dan moda transportasi pada rantai pasokan

Student mampu melakukan implementasi terkait dengan penentuan keputusan sourcing atau sumber daya serta keberlanjutan dan peran teknologi informasi pada rantai pasokan

Meet your instructors

BINUS UNIVERSITY

Yudhita Valen Prasarry, S.AB., M.AB.

Management
Learn more
YV

Course Information

Start Date

23 June 2022

End Date

-

Language

-

Category

Management

Duration

2 hours

Enrolled Students

2

Rating

0.0

Reviews

No review yet

Pendaftaran mandiri (Siswa)
Pendaftaran mandiri (Siswa)