About this course

Accurate Accounting Software adalah sistem akuntansi yang dirancang sebagai software akuntansi yang user-friendly (mudah digunakan) dengan kemampuan untuk mengelolan pencatat transaksi keuangan secara cepat, tepat dan akurat, yang menyediakan fitur perpajakan dan telah disesuaikan dengan aturan perpajakan di Indonesia, dengan harga lisensi yang relatif murah dibandingkan dengan software akuntansi lainnya yang setara kelasnya di Indonesia.

Accurate dikembangkan oleh PT. Cipta Piranti Sejahtera, biasa dikenal dengan CPSSoft sejak tahun 1998. Accurate terus mengembangkan aplikasinya ke versi terbaru, baik untuk versi desktop, maupun versi program akuntansi berbasis online, yang merupakan pengembangan dari sistem cloud yang dapat diakses dimana saja dan kapan saja.

Aplikasi Accurate dapat juga digunakan pada smartphone dan sejenisnya. Modul pencatatan transaksi akuntansi yang tersedia di Accurate meliputi General Ledger, Cash/Bank, Inventory, Sales, Purchase, Fixed Assets, Project Contractors, dan Manufacturing.

Data yang tersimpan dalam aplikasi ini lengkap dan detail karena tidak hanya menyimpan data transaksi keuangan tetapi juga menyimpan data pendukung yang lengkap seperti data pelanggan, data supplier, data anggaran proyek, data anggaran per departemen.

Selain itu, laporan yang dihasilkan cukup banyak dan bervsariasi sehingga pengguna Software Accurate Accounting dapat memilih laporan yang ingin ditampilkan sesuai dengan kebutuhannya.

Software Accurate Accounting mampu memfasilitasi pencatatan akuntansi untuk berbagai jenis usaha seperti Jasa, Retail/Trading, Konstruksi, Manufaktur, Restoran, dan lain sebagainya.

Berbicara tentang keamanan data, Accurate Accounting Software telah menjamin keamanan data. Selain dilengkapi dengan kontrol keamanan atas login pengguna, Software Accurate Accounting juga menyediakan fasilitas untuk membatasi pengguna bekerja hanya pada modul yang ditentukan dan tidak dapat mengakses modul lain.


What you will learn

Memahami dan mengenali manfaat menggunakan aplikasi Akuntansi

Student mampu memasang/menginstall aplikasi accurate

Mampu menggunakan aplikasi akutansi accurate untuk mengolah data menjadi informasi yang dibutuhkan dalam bisnis

Mampu membuat, mengedit, menampilkan, dan mengakses detail laporan untuk mendukung operasional bisnis

Meet your instructors

BINUS UNIVERSITY

Eka Novianti, M.Ak.

Learn more
EN

Course Information

Start Date

07 July 2022

End Date

-

Language

-

Category

Accounting

Duration

2 hours

Enrolled Students

2

Rating

0.0

Reviews

No review yet

Pendaftaran mandiri (Siswa)
Pendaftaran mandiri (Siswa)