About this course

Pembelajaran ini akan membantu mahasiswa untuk memahami dan mengembangkan model bisnis berkelanjutan yang merupakan pengembangan dari business model canvas reguler. Model bisnis berkelanjutan ini menambahkan biaya sosial dan lingkungan dan keuntungan biaya sosial dan lingkungan sebagai blok kanvas tambahan.

Tujuan utama pembelajaran model bisnis berkelanjutan untuk membantu perusahaan menciptakan nilai yang tidak hanya menghasilkan manfaat ekonomi, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap lingkungan dan masyarakat. Dengan menggunakan Model Bisnis Berkelanjutan, perusahaan dapat memastikan bahwa mereka beroperasi secara bertanggung jawab dan berkontribusi terhadap keberlanjutan jangka panjang. tujuan spesifik dari Model Bisnis Berkelanjutan adalah sebagai berikut :

  1. Mengintegrasikan Keberlanjutan dalam Proposisi Nilai: Menawarkan produk dan layanan yang memperhatikan aspek keberlanjutan.

  2. Menarik Segmen Pelanggan yang Peduli Terhadap Keberlanjutan: Menargetkan pelanggan yang menghargai praktik bisnis yang bertanggung jawab.

  3. Mengembangkan Hubungan Pelanggan yang Berkelanjutan: Membangun dan mempertahankan hubungan dengan pelanggan melalui praktik yang mendukung keberlanjutan.

  4. Menggunakan Saluran yang Ramah Lingkungan: Menentukan cara yang paling efektif untuk menjangkau pelanggan dengan metode yang berkelanjutan.

  5. Mengelola Mitra Kunci yang Mendukung Keberlanjutan: Bekerja sama dengan mitra yang dapat membantu mencapai tujuan keberlanjutan.

  6. Melakukan Kegiatan Utama yang Ramah Lingkungan: Melaksanakan aktivitas penting dengan fokus pada keberlanjutan.

  7. Menggunakan Sumber Daya yang Berkelanjutan: Mengidentifikasi dan menggunakan sumber daya yang ramah lingkungan.

  8. Mengurangi Struktur Biaya dengan Praktik Berkelanjutan: Menganalisis dan mengurangi biaya operasi dengan mempertimbangkan praktik berkelanjutan.

  9. Menghasilkan Pendapatan dengan Elemen Keberlanjutan: Menentukan cara untuk menghasilkan pendapatan dengan mengintegrasikan elemen keberlanjutan.

Selanjutnya, video pembelajaran ini akan mencakup pembahasan dari 12 blok Kanvas Model Bisnis Berkelanjutan lebih detail dengan setiap video pembelajaran blok kurang lebih sekitar 5-8 menit serta disertai dengan evaluasi pembelajaran dimana terdapat pertanyaan yang harus dijawab oleh para pembelajar.

What you will learn

Mengatur dan mengelompokkan pelanggan beserta cara mendeliverikan berdasarkan berbagai kriteria tertentu. Struktur ini penting dalam bisnis untuk beberapa alasan

Mengatur dan mengelompokkan pelanggan beserta cara mendeliverikan berdasarkan berbagai kriteria tertentu. Struktur ini penting dalam bisnis untuk beberapa alasan

Mengidentifikasi bagaimana bisnis menghasilkan pendapatan dari setiap segmen pelanggan dan klasifikasi dan keperluan biaya dalam sebuah bisnis

Untuk mengaklasifikasikan aktivitas dan memastikan bahwa operasi bisnis berjalan secara efisien dan efektif

Nothing is here... yet!
Nothing is here... yet!
Nothing is here... yet!

Meet your instructors

Course Information

Go to course
Start Date

14 May 2025

End Date

-

Language

Bahasa Indonesia

Category

Business Creation

Duration

2 hours

Enrolled Students

2

Rating

0.0

Reviews

No review yet

Pendaftaran mandiri (Siswa)
Pendaftaran mandiri (Siswa)