- Teacher: Rini Kurnia Sari
- Teacher: Dr. Hartiwi Prabowo, S.E., M.M.
- Teacher: Dr. Lianna Wijaya, A.Md., SE., M.MSI
Ekspor Impor UMKM
Ekspor impor adalah salah satu cara UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) dapat memperluas pasar, meningkatkan pendapatan, dan memperkenalkan produk lokal ke pasar internasional. Materi ini disusun dengan tujuan untuk memberikan panduan praktis bagi para pelaku UMKM di Indonesia dalam mengembangkan UMKM Indonesia ke pasar internasional dan turut berkontribusi dalam perekonomian nasional.
Konten digital ini terdiri dari 10 topik dengan durasi pembelajaran sekitar 100 – 120 menit, yaitu: Perdagangan Internasional dan Peluang Ekspor Impor bagi UMKM, Persiapan Administratif, Legalitas, Larangan dan Pembatasan untuk Ekspor Impor, Kepabeanan di Bidang Ekspor dan Impor, Dokumen-Dokumen kegiatan Ekspor Impor, Harmonized Systems (HS) Code, INCOTERMS, Metode Pembayaran Internasional, Riset Pasar Ekspor-Impor, dan juga menghadirkan sesi talkshow bersama Bapak Khoirul Maulana Rachman, Direktur utama PT. Bumandhala Kuma Loka yang membagikan pengalaman beliau dalam mengembangkan bisnis ekspor impornya.
Dengan mempelajari materi ekspor-impor, UMKM dapat memahami cara menembus pasar internasional yang lebih luas, meningkatkan pengetahuan tentang peluang pasar internasional, meningkatkan kapasitasnya untuk bersaing secara global, mendukung pertumbuhan ekonomi daerah melalui perdagangan internasional, meningkatkan kredibilitas UMKM, memahami regulasi dan prosedur perdagangan dan mengoptimalkan keuntungan dengan memahami struktur bea masuk dan pajak ekspor, mengembangkan inovasi, mendapatkan peluang ekonomi yang lebih besar, membangun hubungan bisnis yang berkelanjutan, dan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi perekonomian Indonesia.- Teacher: Rininta Ayu Pradhani, S.Si., M.M.
Business Model Canvas dan Penerapannya
Materi ini memberikan informasi mengenai suatu konsep model bisnis dengan pendekatan kanvas (dikenal dengan penyebutan Business Model Canvas), yang sebelumnya diperkenalkan oleh Alexander Osterwalder dan Yves Pigneur dalam buku Business Model Generation. Business Model Canvas merupakan tools yang dapat membantu penyusunan dan/atau pemaparan sebuah ide dan konsep bisnis ke dalam 1 lembar saja yang sudah mencakup semua aspek penting yang dibutuhkan. Ini merupakan penyederhanaan dari bisnis plan konvensional yang dapat mencapai berpuluh-puluh halaman.
Business Model Canvas mencakup sembilan elemen penting yang ada dalam sebuah model bisnis, yaitu: Segmentasi Konsumen (Customer Segments), Proposisi Nilai (Value Proposition), Saluran Distribusi (Channels), Hubungan Konsumen (Customer Relationships), Pendapatan (Revenue Streams), Aktivitas dalam Bisnis (Key Activities), Sumber Daya (Key Resources), Kerjasama (Key Partnerships), dan Biaya (Cost Structure). Masing-masing elemen akan dijelaskan pada sesi terpisah dalam pembelajaran ini.
Pada pembelajaran ini, peserta akan mendapatkan pembelajaran melalui penyampaian teori dan video tutorial di setiap sesi. Untuk memastikan peserta memahami materi yang disampaikan, peserta wajib mengisi kuis yang diberikan pada setiap akhir sesi. Peserta harus menyelesaikan seluruh sesi pembelajaran yang ada dan lulus evaluasi untuk bisa mendapatkan sertifikat. Materi-materi pembelajaran ini dirancang sedemikian rupa agar lebih mudah dipahami sehingga dapat diselesaikan dalam waktu 2 bulan. Semua materi pembelajaran akan dijelaskan menggunakan video.Pada akhir pembelajaran ini, peserta diharapkan mampu memahami konsep model bisnis dan juga dapat mengembangkan Business Model Canvas ketika memulai suatu usaha ataupun untuk mengembangkan ide dan/atau pengembangan rencana bisnis baru.
- Teacher: Warniancy Ariesty, S.E., M.M.
Konsep Prakarya dan Kewirausahaan
Course ini memberikan informasi seputar konsep prakarya dan kewirausahaan. Pembelajaran Prakarya disinergikan dengan kompetensi Kewirausahaan dimana ini merupakan kemampuan yang sangat penting dimiliki untuk dapat berperan di masa depan. Kreativitas dan keterampilan dapat menghasilkan produk kerajinan, produk rekayasa, produk budi daya, maupun produk pengolahan. Produk-produk yang dihasilkan dapat berpotensi memiliki nilai ekonomi melalui wirausaha.
Pembelajaran ini juga lebih ditekankan kepada simulasi berwirausaha dengan memanfaatkan keterampilan, melihat peluang pasar, berpikir kreatif, merancang, memproduksi, mengemas, dan memasarkan dengan orientasi pasar yang lebih luas. Pembelajaran Prakarya dan Kewirausahaan ini melatih sikap, memberikan pengetahuan, dan mengasah keterampilan peserta untuk siap menjalankan wirausaha sesuai bidang prakarya yang diminati, sehingga dapat mengembangkan potensi dan kearifan lokal yang khas di daerah masing-masing sesuai dengan peluang dan kebutuhan yang ada.
Pada pembelajaran ini, peserta akan mendapatkan pembelajaran melalui penyampaian teori dan video tutorial di setiap sesi. Untuk memastikan peserta memahami materi yang disampaikan, peserta wajib mengisi kuis yang diberikan pada setiap akhir sesi. Peserta harus menyelesaikan seluruh sesi pembelajaran yang ada dan lulus evaluasi untuk bisa mendapatkan sertifikat. Materi-materi pembelajaran ini dirancang sedemikian rupa agar lebih mudah dipahami sehingga dapat diselesaikan dalam waktu 2 bulan. Semua materi pembelajaran akan dijelaskan menggunakan video. Pada akhir pembelajaran ini, peserta diharapkan mampu memahami konsep memulai suatu usaha dan cara menjalankannya sesuai bidang prakarya yang diminati, serta dapat menyalurkan hobi, bakat, dan mengembangkan potensi yang dimiliki.
- Teacher: Kartika Aprilia Benhardy, S.E., M.M.
Pengenalan Microsoft Excel
Microsoft excel merupakan program yang bermanfaat untuk mengolah data menjadi lebih informatif. Dalam microsoft excel ini mempelajari mulai dari dasar-dasar excel hingga ke tingkat lanjutan dalam pengolahan data. Topik yang akan dipelajari dari kursus ini terdiri dari pengenalan excel berisi dasar-dasar excel dan cara mengakses fitur-fitur di dalamnya. Kemudian melakukan format data pada excel dengan format cell dan mevisualisasikan data dalam bentuk grafik menggunakan chart. Selanjutnya terdapat fungsi teks, tanggal, dan waktu yang memudahkan dalam menginput tanggal dan waktu secara otomatis serta melakukan pengubahan data angka menjadi menjadi format teks sesuai dengan keinginan pengguna. Materi ini juga berisi penjelasan fungsi operasi matematika dan statistik yang diterapkan di excel. Kemudian terdapat fungsi logika dengan menggunakan IF, AND, dan OR yang berguna untuk memecahkan masalah yang berkaitan dengan penilaian untuk kondisi benar atau salah. Selain itu, ada fungsi pencarian dan referensi untuk menampilkan hasil data berdasarkan tabel pencarian tertentu dengan menggunakan Vlookup, Hlookup, dan Match. Kemudian terdapat pembahasan mengenai pengurutan dan penyaringan data dengan menggunakan fungi Sort, Autofilter, dan Advanced filter. Lalu berisi juga penjelasan mengenai cara meringkas informasi dengan menggunakan pivot table.
Durasi untuk menyelesaikan kursus ini adalah selama 120 menit.
Dengan mempalajari kursus ini, peserta diharapkan dapat memahami fungsi-fungsi dasar pada excel, menerapkan fungsi teks dan rumus perhitungan pada excel, serta menerapkan dan menganalisa fungsi-fungsi lanjutan pada excel.
- Teacher: Lily Leonita, SE., M.M.
Membuat Presentasi dengan Microsoft PowerPoint
Kursus ini menyajikan pengenalan Microsoft Powerpoint sebagai alat yang digunakan untuk mempersiapkan presentasi. Peserta akan mempelajari konsep dan teknik dasar dalam membuat presentasi yang menarik menggunakan Microsoft Powerpoint.
Kursus ini terdiri dari 4 bagian dengan total 10 sesi. Bagian 1 Pengenalan Microsoft Powerpoint terdiri dari 3 sesi yaitu Gambaran Umum Microsoft Powerpoint, Teknik dasar pembuatan slide presentasi, dan Menyisipkan Objek, Audio, dan Video. Bagian 2 Kelola Tampilan Presentasi terdiri dari 3 sesi yaitu Pengaturan Tata Letak, Tema, dan Latar Belakang; Menggunakan Animasi, Transisi, dan Hyperlink; dan Bekerja dengan master slide. Bagian 3 Membuat video rekaman dengan powerpoint terdiri dari 2 sesi yaitu Membuat rekaman layar, dan Merekam presentasi video naratif. Bagian 4 Publikasi dan Pencetakan terdiri dari 2 sesi yaitu Penerbitan dalam beberapa format, dan Mencetak dokumen presentasi.
Pada pembelajaran ini, peserta akan mendapatkan pembelajaran melalui penyampaian teori dan video tutorial di setiap sesi. Untuk memastikan peserta memahami materi yang disampaikan, peserta wajib mengisi kuis yang diberikan pada setiap akhir sesi. Peserta harus menyelesaikan seluruh sesi pembelajaran yang ada dan lulus evaluasi kursus untuk bisa mendapatkan sertifikat.
Kursus ini dirancang untuk dapat diselesaikan dalam waktu 2 bulan. Semua materi pembelajaran akan dijelaskan menggunakan slide serta video tutorial. Pada akhir kursus ini, peserta diharapkan mampu:
- Mendemonstrasikan konsep dasar membuat presentasi dengan menggunakan Microsoft powerpoint.
- Mengelola tampilan presentasi dengan menggunakan tata letak, tema, latar belakang, animasi, transisi, hyperlink, dan slide master.
- Membuat perekaman layar dan presentasi video naratif.
- Menyiapkan slide presentasi dalam berbagai format dan mencetak dokumen handout.
- Teacher: Dr. Lianna Wijaya, A.Md., SE., M.MSI
Strategi Pemasaran Digital bagi Manajer Pemasaran
Materi pembelajaran ini akan membekali rekan-rekan dengan pengetahuan dan keterampilan untuk menghadapi perkembangan pemasaran digital yang sangat pesat. Tujuan Pembelajaran dari materi ini adalah rekan-rekan dapat: menjelaskan konsep lingkungan digital dan pemasaran di area digital, menerapkan konsep digital marketing secara praktis, dan menganalisis konsep pemasaran digital untuk menciptakan peluang dan memecahkan masalah bisnis. Video pembelajaran ini dilengkapi dengan lecture note yang dapat membantu rekan-rekan dalam memahami materi pembelajaran.
Materi ini dimulai dengan pengantar tentang pemasaran digital dan juga istilah-istilah seperti Search Engine Marketing, Search Engine Optimization, Pay-Per-Click dan lainnya yang sering digunakan dalam kegiatan pemasaran digital. Materi selanjutnya membahas perencanaan dan implementasi pemasaran digital yang efektif serta diakhir sesi dengan evaluasi dan peningkatan kinerja saluran pemasaran digital. Terdapat 10 topik dalam video pembelajarannya yaitu: Pengenalan Digital Marketing, Analisis Lingkungan Mikro Digital, Analisis Lingkungan Makro Digital, Strategi Digital Marketing, Media Digital dan Marketing Mix, Pemasaran Menggunakan Platform Digital, Pengalaman Digital, Perencanaan Kampanye untuk Media Digital, Komunikasi Pemasaran Menggunakan Saluran Media Digital, dan Evaluasi dan Peningkatan Kinerja Saluran Digital.
Setelah mempelajari materi ini diharapkan rekan-rekan mampu mengidentifikasi dan meninjau keputusan manajemen utama yang diperlukan organisasi untuk beralih ke bisnis digital, dan mempertimbangkan proses serta evaluasi pada kinerja digital yang dilakukan agar penerapan pemasaran digital secara efektif dan efisien dapat tercapai.
- Teacher: Dr. Lianna Wijaya, A.Md., SE., M.MSI
Pemikiran Desain dalam Bisnis
Materi pembelajaran Design Thinking in Business ini menjadi salah satu
kunci utama pendekatan strategi dan menjadi penting untuk dipahami di era New
Normal saat ini. Pertumbuhan dan perkembangan bisnis sangat dinamis dan sangat
ketat dikarenakan globalisasi dan digitalisasi. Manajemen organisasi perlu
menggunakan pendekatan design thinking ke dalam penyusunan strategi organisasi
agar dapat membantu mengatasi krisis yang tidak terrduga, memecahkan
permasalahan yang mendesak, dan mengidentifikasi peluang terbaik untuk dapat
berkompetisi dengan unggul. Dalam materi pembelajaran ini terdapat 10 sesi
yaitu Memahami Design Thinking, Tahapan Design Thinking, Karakteristik Design
Thinking, Proses Design Thinking, Kerangka Model Bisnis Lightweight, Kerangka
Model Bisnis Detailed, Memahami Lingkungan Industri, Pemangku Kepentingan
Strategi Design Thinking, Proses Strategi Design Thinking, dan Fokus Strategik
pada Bisnis. Materi Pembelajaran Design Thinking dalam bisnis diharapkan
membantu para pemimpin dan pelaku organisasi bisnis untuk memahami masalah
organisasi secara mendalam, menyusun strategi bisnis dan membuat organisasi
dapat bertahan berkompetisi di waktu mendatang serta mengembangkan berbagai
strategi yang tepat bagi organisasi. Materi pembelajaran ini dilengkapi dengan
video ringkasan setiap sesi dan juga lecture note yang dapat membantu agar
lebih memahami materinya yang dapat diakses kapan pun dan dimana pun. Setelah
mempelajari materi Design Thinking in Business, terdapat kuis di akhir materi
dan Student diharapkan menyelesaikan kuis tersebut
- Teacher: Yudhita Valen Prasarry, S.AB., M.AB.
Manajemen Rantai Pasokan Global
Materi pembelajaran ini bertujuan untuk membantu peserta dalam mempelajari aktifitas rantai pasok global yang terbagi dalam lima sesi. Sesi pertama yaitu pengenalan konsep dan pengukuran rantai pasokan. Hal pertama berhubungan dengan pemahaman konsep dasar rantai pasok dan strategi untuk mencapai strategi fit dalam rantai pasok dengan memahami pendorong utama kinerja rantai pasok. Peserta mempelajari esensi pencapaian kesesuaian strategi pada rantai pasokan sebagai pendukung kesuksessan perusahaan. Materi selanjutnya yang akan dipelajari oleh perserta yaitu berkaitan dengan penentuan pengukuran-pengukuran untuk mengetahui kinerja rantai pasokan. Pada sesi kedua berkaitan dengan pengenalan desain pada rantai pasokan. Pemahaman yang perlu diketahui peserta untuk mencapai kinerja rantai pasok adalah bagaimana merancang jaringan distribusi dan aplikasi untuk ritel omni-channel serta merancang desain jaringan dalam rantai pasok. Peserta mempelajari bagaimana peran desain jaringan dalam rantai pasokan, dampak globalisasi, keputusan offshoring, dan memahami manajemen resiko pada jaringan rantai pasokan.
Memasuki sesi ketiga yaitu identifikasi peramalan dan perencanaan. Pada sesi ini peserta diharapkan mampu memahami peramalan permintaan, penjualan agregat dan perencanaan operasi dalam rantai pasokan. Selain itu peserta mempelajari bagaimana melakukan identifikasi prediksi dan bentuk tindakan ketika menghadapi variabilitas pada rantai pasokan. Berikutnya pada sesi keempat adalah identifikasi koordinasi dan desain jaringan transportasi. Peserta diharapkan mampu memahami bagaimana menciptakan koordinasi, penggunaan moda transportasi yang beragam, dan desain jaringan transportasi dalam kegiatan rantai pasokan. Pada sesi kelima berkaitan dengan implementasi. Penentuan keputusan pengadaan akan menjadi perhatian peserta untuk mencapai keberlanjutan dalam rantai pasokan. Setelah menyelesaikan materi pembelajaran ini, pesertadapat mengetahui area kunci dan keterkaitan peran strategis rantai pasokan pada lingkup bisnis.
- Teacher: Kartika Aprilia Benhardy, S.E., M.M.
Statistik Inferensi untuk Pemula
Materi pembelajaran Inferensi Statistik menerapkan metode statistik dalam konteks bisnis untuk menjawab pertanyaan terkait bisnis dan membantu membuat keputusan berbasis bukti. Topik-topik materi ini terdiri dari pengujian hipotesis, korelasi, asumsi klasik, regresi linier dan berganda, anova, chisquare tes goodness of fit dan tabel kontingensi, uji validitas dan reliabilitas. Durasi untuk menyelesaikan kursus ini sekitar 60 menit. Hasil pembelajaran dari materi ini adalah pembelajar akan dapat menerapkan metode statistik yang umum digunakan dalam konteks bisnis dan bagaimana menafsirkan analisis yang dilakukan oleh orang lain.
- Teacher: Rini Kurnia Sari
Pengantar Ekonomi Makro
Materi pembelajaran ini membahas mengenai perekonomian makro secara nasional maupun global. Modul pembelajaran mencakup, pengantar ekonomi makro, pendapatan domestik bruto dan pertumbuhan ekonomi, pekerja dan pengangguran, teori pertumbuhan, keuangan, tabungan dan investasi, tingkat inflas keuangan, hukum supply dan demand, kebijakan fiskal, kebijakan moneter, kebijakan pasar internasional. Setelah menyelesaikan materi ini, learner dapat mengenali kinerja sebuah negara dan interaksinya dengan negara lain dalam kegiatan perdagangan internasional.
- Teacher: Kartika Aprilia Benhardy, S.E., M.M.
Konsep Statistik Deskriptif untuk Pemula
Descriptive
statistics courses learn about apply descriptive statistictical concept
properly. The topics of these course consist of introduction to statistics, the
classification of data, frequency table and distribution, construction of
chart, measure of location, measure of dispersion, shape of distribution, and
measure of position. Duration for complete this course about 60 minutes. The
learning outcomes of this course are to enable students to examine the impact
of individual and collective economic activity on the modern-day economy and to
present business practice topics using an analytical approach, using equations
and numerical insight.
- Teacher: Rini Kurnia Sari
Pengantar Ekonomi Mikro
Course ini mempelajari perilaku produsen dengan konsumen secara individual. Course ini dibawakan oleh Ibu Rini Kurnia Sari. Terdapat 10 modul dalam course ini:
Pengantar Mikro Ekonomi
Permintaan dan Penawaran
Elastisitas
Perilaku Konsumen
Produksi
Biaya Produksi
Pasar Persaingan Sempurna
Kekuatan Pasar: Monopoly dan Monopsony
Monopolistic dan Oligopoly
Externalitas dan Barang Public
Setelah mempelajari course ekonomi mikro ini, kita dapat menerapkan prinsip ekonomi mikro untuk masalah pengambilan keputusan dalam perusahaan
- Teacher: Brian Garda Muchardie, S.E., M.M
Belajar Manajemen dan Bisnis untuk Pemula
Materi pembelajaran ini membahas tentang dasar manajemen dan bisnis yang diperlukan dalam mengelola sifat dinamis organisasi. Materi ini menggambarkan manajer di tempat kerja, mengelola dalam lingkungan global, merencanakan kegiatan pengelolahan kerja, merancang struktur organisasi, mengelola komunikasi & menjadi pemimpin yang efektif, memantau & mengendalikan, memahami ekonomi dan pengaruhnya terhadap bisnis, cara membentuk bisnis & kewirausahaan mulai dari yang kecil bisnis, produksi dan manajemen operasi, rencana pemasaran. Materi ini memberikan Pembelajar untuk memahami pengetahuan dasar yang terkait dengan dunia manajemen dan bagaimana mengelola bisnis di abad ke-21.
- Teacher: Rini Kurnia Sari
Business Mathematic for Beginner
Business mathematics courses learn about the application of basic mathematics to analyze and solve the problems that exist in microeconomics, especially problems faced by a business. A good micro-economic condition will support a country's economic growth. The basic mathematics studied consists of algebra, functions, matrix, differentiation, integration and multi-variable calculus
- Teacher: Yuniarty, S.E., M.MSI
Business Plan untuk Pemula
Materi perencanaan bisnis adalah studi penerapan ide bisnis ke dalam rencana bisnis yang terdiri dari keterampilan untuk membangun ide bisnis yang dapat dipasarkan, memeriksa analisis rencana bisnis, mengelola tim, mengembangkan struktur perusahaan, dan menyusun rencana bisnis. Dalam materi ini pembelajar akan menghasilkan dan menerapkan ide bisnis yang dapat dipasarkan dan membuat rencana bisnis dalam tim.
- Teacher: Dr. Ridho Bramulya Ikhsan, S.E., M.M
Managing Innovation
Materi pembelajaran ini membahas mengenai cara manajemen sebuah inovasi dimana membahas mengenai Innovation Imperative, social innovation, globalisasi dan perkembangan inovasi, sustainability-led innovation, entrepreneurial creativity, dan sumber informasi, leadership dan tim, mengembangkan produk dan layanan baru, menciptakan ventura baru, mengembangkan bisnis, mengeksploitasi pengetahuan dan HKI, model bisnis dan meraih value dan belajar untuk menajemen inovasi dan kewirausahaan. Materi pembelajaran ini merupakan materi pendukung dari materi pembelajaran strategi manajemen.
- Teacher: LISTYA AYU SARASWATI
Business Communication
Materi pembelajaran ini membahas mengenai teori & praktek dalam komunikasi tertulis, secara oral maupun komunikasi interpersonal yang digunakan di lingkungan kerja dengan menekankan pada korespondensi komunikasi yang singkat, padat, jelas dan efektif. Learner akan mendapat wawasan mengenai penggunaan komunikasi secara strategis dalam mengidentifikasi tujuan, analisis audiens, memilah informasi serta mengatur alur komunikasi yang efektif sesuai dengan media komunikasi untuk berbagai tujuan pesan. Setelah menyelesaikan materi pembelajaran ini, learner diharapkan dapat memahami konsep komunikasi dalam proses berkomunikasi, mengerti mengenai tujuan dan pentingnya komunikasi yang baik dalam bisnis. Learner juga diharapkan dapat mengaplikasikan strategi komunikasi yang efektif menggunakan konsep You-Attitude, mengidentifkasi kesulitan dan tantangan dalam komunikasi bisnis serta mengimplementasikan strategi yang tepat dalam membangun komunikasi lintas buday yang efektif.
- Teacher: Aryo Bismo S.E., M.M
Retail & Merchandising (Bahasa Indonesia)
Materi pembelajaran Retail & Merchandising membahasa mengenai berbagai hal yang perlu dipersiapkan secara seksama serta tantangan-tantangan yang biasa dihadapi dalam pemasaran retail. Materi ini diharapkan dapat memampukan pembelajar dalam mendeskripsikan strategi retail, konsep merchandise serta cara manajemen sebuah store untuk menyelesaikan tantangan di dalam industri retail. Materi ini erat kaitannya dengan manajemen pemasaran serta perilaku konsumen.
- Teacher: Novita, S.Kom., MBA
International Business
This course introduces the world of international business and how to conduct a business in different country. The students will have the opportunity to understand the terminology, theories, principles, models, and frameworks to explain why and how a company engages in international business. The course takes a managerial approach in providing an overview of the economic, social, environmental, political, technological and cultural dimensions of doing business across borders as well as the local and international parties that may impact the firm's success in its international business operations. Furthermore, the course provides an overview of the overall strategies companies can take, and the alternatives of operating business abroad as it faces global issues. The course based its core on how the business world has become globalized and borderless, by understanding this phenomenon from a managerial perspective it will help the study of modern business in a global context.
- Teacher: Lily Leonita, SE., M.M.
Analitik Bisnis untuk Pengambilan Keputusan
Course ini menyajikan pengenalan Analitik Bisnis diarea operasi. Student akan diajarkan bagaimana menggunakan berbagai pendekatan kuantitatif untuk menganalisis masalah bisnis dan membuat keputusan yang efektif berdasarkan analisis tersebut. Course ini terdiri dari 10 modul, mulai dari gambaran analisis bisnis, jenis analisis bisnis, dan metode yang digunakan di setiap jenis analisis bisnis. Ada tiga jenis analitik bisnis tetapi dalam kursus ini, kami akan fokus pada 2 pendekatan yaitu pendekatan analitik prediktif, dan pendekatan analitik preskriptif. Dalam pendekatan analitik prediktif, ada 2 metode yang dibahas yaitu pengambilan keputusan dan simulasi. Sedangkan dalam pendekatan analitik preskriptif, ada dua metode yang dibahas yaitu program linier, dan transportasi. Masing-masing metode akan disampaikan dalam 2 modul dimana modul pertama akan menjelaskan konsep metode dan modul kedua akan menjelaskan bagaimana cara melanjutkan metode menggunakan aplikasi. Terdapat contoh yang diberikan untuk setiap metode untuk memudahkan student memahami materi. Untuk memastikan student memahami materi yang disampaikan, disetiap modul dimasukkan kuis. Di akhir modul akhir, student harus menyelesaikan tugas akhir dan lulus evaluasi untuk menyelesaikan kursus dan mendapatkan sertifikat. Course ini dapat diselesaikan dalam 2 bulan. Semua materi akan dijelaskan menggunakan slide.
Pada akhir course ini, diharapkan student akan memahami konsep masing-masing metode dalam analisis bisnis dan menerapkannya untuk memecahkan masalah bisnis.